03 February 2011

Jauhi Facebook Saat Anda Dirundung Sedih

BILA Anda merasa murung dan tertekan, sebaiknya hindari membuka situs jejaring sosial Facebook (FB).

Mengapa? Karena perasaan Anda akan semakin parah setelah membaca status teman di FB yang tengah senang atau bahagia.

Itulah hasil penelitian yang dilakukan sekelompok orang dari Universitas Stanford Amerika Serikat.

Para peneliti menemukan relevansi antara status FB dengan kondisi kejiwaan seseorang.

Peneliti mengungkapkan tak semua status bahagia di FB itu nyata.

Banyak pengguna FB yang mempromisikan kondisi positif untuk menyembunyikan emosi negatif.

Lantaran itulah, banyak status update bernada bahagia atau mempromosikan diri sendiri.

Alasan selanjutnya, pengguna FB yang tengah bermuram durja merasa orang lain lebih bahagia dari dirinya.

Sehingga, perasaan itu akan membuat orang tersebut terus menerus dirundung sedih dan seolah tak sanggup menahan kesedihan.

Posted by Wordmobi

2 comments:

  1. memang demikian kenyataannya. bahkan kondisi baikpun bisa menjadi buruk jika masuk ke jejaring sosial.

    ReplyDelete