03 June 2010

IE Terus Melorot, Chrome Masih Stabil

Raksasa browser Internet Explorer (IE) terus kehilangan pengsa pasarnya. Walau masih dominan, gempuran browser-browser baru terus menggerogoti IE, terlebih dengan hadirnya Google Chrome.
Gempuran browser-browser baru mungkin tak bisa langsung membuat pasar raksasa IE anjlok. Karena IE memang kuat. 6 dari 10 orang di dunia terbukti masih menggunakan browser besutan Microsoft tersebut.
Berdasarkan data yang didapat detikINET dari analis web Net Applications, Kamis (3/6/2010), lebih dari 5% pengguna internet dunia saat ini masih menggunakan IE 6. Namun tetap saja, Microsoft jangan lantas jumawa. Sebab dalam perang browser tersebut, pamor IE 6 perlahan-lahan direnggut Firefox dan Opera.
Namun bukan hanya Firefox dan Opera yang harus diwaspadai Microsoft. Sebab IE pun wajib mewaspadai pertumbuhaan pasar browser Google Chrome. Dari data tersebut, posisi browser milik Google tersebut memang masih kalah dibanding Firefox. Tapi pertumbuhan pasar Chrome lebih cepat dan stabil.
Antara April dan Mei, pangsa pasar IE menurun 0,26% secara keseluruhan, dari 59,95% menjadi 59,69%. Sementara di sisi lain, Chrome justru meningkat 0,32%, dari 6,73% menjadi 7,05%.

Posted by Wordmobi

1 comment: